KK Instrumentasi Kontrol Adakan Konferensi Internasional ICA2009

Selasa, 20 Oktober 2009 Kelompok Keahlian Instrumentasi dan Kontrol yang berada di Program Studi Teknik Fisika, Fakultas Teknologi Industri ITB telah menyelenggarakan International Conference on Instrumentation, Control & Automation (ICA) 2009, di Aula Timur ITB.  Konferensi Internasional ICA2009 terselenggara atas kerjasama IEEE Indonesia Section Center for Unmanned System Studies (CentrUMS), ITB Center for Instrumentation and Technology Automation (CITA), Persatuan Insinyur Indonesia (PII) dan Society of Automation, Control & Instrumentation (SACI) Indonesia.

Konferensi Internasional ICA2009 yang dilaksanakan selama 2 (dua) hari ini dibuka secara simbolis oleh Rektor ITB Prof. Dr. Ir. Djoko Santoso dengan penabuhan gong. Selain dari Indonesia ICA2009 ini dihadiri juga oleh pembicara dan peserta dari berbagai negara yaitu Australia, Jepang, Korea, Malaysia, Philippina dan Singapura.

Berikut ini adalah daftar pembicara pada Konfrensi Internasional ICA2009
* P.A. Bahri, Australia
* A. Handojo, Indonesia
* H.A. Tjokronegoro, Indonesia
* K. Muljowidodo, Indonesia
* Y.Y. Nazaruddin, Indonesia
* F.I. Muchtadi, Indonesia
* A. Trisnobudi, Indonesia
* E. Leksono, Indonesia
* R.T. Bambang, Indonesia
* T. Mengko, Indonesia
* E. Sofyan, Indonesia
* K. Watanabe, Japan
* M. Yamakita, Japan
* H.C. Park, Korea
* T.S. Kang, Korea
* S.K. Sung, Korea
* A. Budiyono, Korea
* R. Muhida, Malaysia
* S.S. Yang, Malaysia
* Y. Samyudia, Malaysia
* E. Gonzalez, Philippine
* D.W. Wang, Singapore
* K.V. Ling, Singapore
* T.H. Go, Singapore

Berita Terkait